Date: 18-10-2024 Digital Publication Services : JABM | JAM | ABMR | ABMCS | BLOG

Undergraduate Thesis

PENGARUH LITERASI KEUANGAN DAN PERSEPSI RISIKO TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI DI PASAR MODAL DENGAN FINANCIAL INFLUENCER SEBAGAI VARIABEL MODERASI

Thesis Detail
Author ADITYA WICAKSONO INDRAWAN
Student's ID (NPK) K.2019.1.34975 (MANAJEMEN)
Subject MANAJEMEN KEUANGAN
Keyword LITERASI KEUANGAN, PERSEPSI RISIKO, FINANCIAL INFLUENCER, KEPUTUSAN INVESTASI
Page(s) 98
Submit Date 05-03-2024
Lecture(s) Dr.UKE PRAJOGO, STP, MM


Download PDF

Akses/Download file PDF hanya bisa dilakukan di R. Referensi, Gedung Perpustakaan lantai 2

Abstract

Keputusan investasi adalah sebuah proses yang dilalui oleh investor dengan ditambahkan beberapa pengaruh yang memengaruhi investor saat akan menanamkan modal. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menguji dan menganalisis literasi keuangan dan persepsi risiko terhadap keputusan investasi serta menguji dan menganalisis peran dari variabel moderasi terhadap literasi keuangan dan persepsi risiko dalam memperkuat hubungan terhadap keputusan investasi. Metode sampling dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling yang menggunakan kuesioner dan responden didapatkan sejumlah 70 responden di Kota Malang yang pernah atau sedang melakukan aktivitas investasi. Data yang terkumpul diuji menggunakan uji instrumen, uji asumsi klasik, dan analisis regresi moderasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa literasi keuangan dan persepsi risiko berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap keputusan investasi dan financial influencer berhasil memoderasi literasi keuangan persepsi risiko terhadap keputusan investasi.

 

3.143.254.227