OSREL stie-mce
Online Search and Retrieval Library
Undergraduate Thesis
PENGARUH LEVERAGE DAN TRANSFER PRICING TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK DENGAN KOMISARIS INDEPENDEN SEBAGAI VARIABEL MODERASI (STUDI PADA PERUSAHAAAN MANUFAKTUR SUB SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2021-2023)
Thesis Detail | |
---|---|
Author | ELISABETH CYLVIA GOBA FERNANDEZ |
Student's ID (NPK) | A.2021.1.35587 (AKUNTANSI) |
Subject | PERPAJAKAN |
Keyword | UTANG, PENETAPAN HARGA TRANSFER, PENGHINDARAN PAJAK, KOMISARIS INDEPENDENT, PERUSAHAAN MANUFAKTUR |
Page(s) | 97 |
Submit Date | 11-03-2025 |
Lecture(s) |
Dra.TRIANA MURTININGTYAS, Ak., M.M., CA |
Download |
Akses/Download file PDF hanya bisa dilakukan di R. Referensi, Gedung Perpustakaan lantai 2
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa Pengaruh Leverage dan Transfer Pricing Terhadap Penghindaran Pajak Dengan Komisaris Independen Sebagai Variabel Moderasi. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah Perusahaan Manufaktur Subsektor Makanan dan Minuman Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2021-2023. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling sesuai kriteria yang telah ditentukan dan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 78 sampel. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil analisis menunjukan bahwa leverage berpengaruh terhadap penghindaran pajak, transfer pricing tidak berpengaruh terhadap penghindaran pajak, komisaris independen tidak mampu memoderasi pengaruh leverage terhadap penghindaran pajak dan komisaris independen tidak mampu memoderasi pengaruh transfer pricing terhadap penghindaran pajak.10.2.222.192