Date: 18-05-2024 Digital Publication Services : JABM | JAM | ABMR | ABMCS | BLOG

Undergraduate Thesis

PENGARUH DISKON HARGA TERHADAP PEMBELIAN ULANG DENGAN KEPUASAN KONSUMEN SEBAGAI VARIABEL MODERASI (STUDI PADA PENGGUNA GOFOOD DI STIE MALANGKUCECWARA)

Thesis Detail
Author BENING AJI SUKMA
Student's ID (NPK) K.2018.1.34760 (MANAJEMEN)
Subject MANAJEMEN PEMASARAN
Keyword DISKON HARGA, PEMBELIAN ULANG, KEPUASAN KONSUMEN
Page(s) 121
Submit Date 27-02-2023
Lecture(s) Dr.SETIYAWAN, MS


Download PDF

Akses/Download file PDF hanya bisa dilakukan di R. Referensi, Gedung Perpustakaan lantai 2

Abstract

Diskon harga merupakan hal yang selalu menarik di mata konsumen. Setiap merek akan saling berlomba dalam menentukan diskon harga yang tepat untuk kepuasan konsumen dengan harapan konsumen atau pelanggan akan tetap loyal atas produk dari layanan e-commerce yang digunakan. Salah satu bentuk loyalitas konsumen adalah tertarik untuk tetap melakukan pembelian ulang menggunakan aplikasi e-commerce tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh diskon harga terhadap pembelian ulang dengan kepuasan konsumen sebagai moderating. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif kausalitas. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa STIE Malangkucecwara yang pernah melakukan pembelian di Gofood lebih dari 1 kali. Pada penelitian ini menggunakan teknik accidental sampling. Peneliti menggunakan sebanyak 100 responden untuk dijadikan sampel. Hasil penelitian menggunakan aplikasi SPSS 23 menemukan adanya pengaruh positif dan signifikan diskon harga terhadap pembelian ulang serta kepuasan konsumen tidak dapat memoderasi pengaruh diskon harga terhadap pembelian ulang.

 

3.145.54.7