Date: 18-05-2024 Digital Publication Services : JABM | JAM | ABMR | ABMCS | BLOG

Undergraduate Thesis

PENERAPAN AKUNTANSI SOSIAL DALAM MENGUKUR TANGGUNG JAWAB SOSIAL (STUDI PADA PT. PG. KREBET BARU BULULAWANG MALANG)

Thesis Detail
Author RATIH KURNIA ADIASTI
Student's ID (NPK) A.2001.1.26113 (AKUNTANSI)
Subject TEORI AKUNTANSI
Keyword AKUNTANSI, SOSIAL, TANGGUNG JAWAB
Page(s) 77
Submit Date 06-03-2007
Lecture(s) -
-
-
Download PDF

Akses/Download file PDF hanya bisa dilakukan di R. Referensi, Gedung Perpustakaan lantai 2

Abstract

PENERAPAN AKUNTANSI SOSIAL DALAM MENGUKUR TANGGUNG JAWAB SOSIAL (Studi pada PT. PG Krebet Baru Bululawang Malang) Perusahaan dalam melaksanakan kegiatan operasionalnya akan berinteraksi secara langsung dengan lingkungan. Perusahaan tidak hanya dituntut untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan barang dan jasa yang dapat memaksimumkan keuntungan, namun juga dituntut untuk mempertimbangkan dan mempertanggungjawabkan masalah-masalah lingkungan hidup kemanusiaan dalam setiap operasinya. Untuk mempertanggungjawabkan dampak dari aktivitas operasinya perusahaan mengungkapkan tanggung jawab sosial dengan laporan khusus dalam laporan keuangan yang akan memberikan pengaruh tersendiri di mata masyarakat dari para investor. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk (1) Mengetahui pengukuran social cost dan social benefit yang tepat dalam laporan keuangan, (2) Mengetahui penyajian social cost dan social benefit yang tepat dalam laporan keuangan. Jenis penelitian yang digunakan yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus, data yang digunakan adalah data kuantitatif. Metode analisa yang dilakukan dengan jalan pengukuran akuntansi sosial dengan social audit dan penyajian akuntansi sosial dengan outlay cost approach. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada dasarnya PT. PG Krebet Baru telah melakukan aktivitas tanggung jawab sosialnya yang dapat diklasifikasikan dalam tiga bidang utama, yaitu kesejahteraan pegawai, masyarakat dan lingkungan. Biaya sosial yang dikeluarkan perusahaan tidak terlihat jelas pada laporan keuangan, terutama laporan laba/rugi, karena biaya sosial tersebut dilaporkan ke dalam biaya pengelolaan dan pemeliharaan pada perhitungan harga pokok penjualan, dan tidak didapati pelaporan aktivitas secara khusus. Oleh karena itu, perlu dirasa untuk melaporkan dalam sebuah format laporan pertanggungjawaban sosial sebagai laporan tambahan (supplementary report) dari laporan keuangan tahunan. Bagi PT. PG Krebet Baru, pelaporan pertanggungjawaban sosial dengan menggunakan metode outlay cost approach dan pengukuran akuntansi sosial dengan melakukan pendekatan social audit dimana metode outlay cost approach sangat mungkin diterapkan sebagai suatu alternatif format pengungkapan aktivitas sosialnya. Social audit sebagai alat ukur yang tepat karena bersifat obyektif dan praktis yang mempunyai kelebihan-kelebihan yang dapat meningkatkan citra perusahaan. Dari laporan pertanggungjawaban sosial yang diajukan dapat diketahui adanya peningkatan biaya sosial dari tahun 2002 sampai tahun 2003 sekitar 27,68% secara total. Kemudian biaya sosial tersebut agar nampak pada laporan laba/rugi disajikan pada pos administrasi dan umum dan biaya-biaya lain. Pengakuan tersebut mengakibatkan terjadinya penurunan harga pokok penjualan dimana penurunan harga pokok penjualan ini adalah biaya sosial yang telah dikeluarkan perusahaan. Diharapkan dengan perlakuan akuntansi sosial dan penyajiannya dalam laporan keuangan yang demikian akan memberikan informasi yang akurat dan membantu pengguna laporan keuangan untuk dapat menganalisa kinerja perusahaan secara keseluruhan.

 

52.15.70.191