Date: 05-05-2024 Digital Publication Services : JABM | JAM | ABMR | ABMCS | BLOG

Undergraduate Thesis

ANALISIS BUDGET KAS SEBAGAI ALAT PERENCANAAN DAN PENGENDALIAN KAS PADA KP-RI DWIJA TAMA JOMBANG

Thesis Detail
Author NUR IMANING SUSWANTI
Student's ID (NPK) A.2001.1.25778 (AKUNTANSI)
Subject ANGGARAN
Keyword ANALISIS.BUDGET,KAS,PERENCANAAN,PENGENDALIAN
Page(s) 68
Submit Date 06-03-2007
Lecture(s) -
-
-
Download PDF

Akses/Download file PDF hanya bisa dilakukan di R. Referensi, Gedung Perpustakaan lantai 2

Abstract

Koperasi Dwija Tama Jombang merupakan koperasi yang bergerak dibidang simpan pinjam dan perdagangan dengan mendistribusikan barang kebutuhan kantor dan rumah tangga. Masalah yang dihadapi oleh koperasi “Dwija Tama” Jombang ini berkisar pada cara melakukan perencanaan pada penerimaan dan pengeluaran kas yang tepat agar kas dapat dikendalikan sehingga likuiditas koperasi dapat tetap terjaga. Dengan menganalisis budget kas, koperasi diharapkan dapat menghindari kegiatan yang tidak terarah atau terkontrol. Budget kas juga dapat dipergunakan untuk merencanakan seluruh kegiatan-kegiatan koperasi dalam usaha untuk mencapai tujuan koperasi yang telah ditetapkan. Adanya perencanaan penerimaan dan pengeluaran kas, akan dapat mengetahui berapa kas yang disediakan untuk membiayai anggaran-anggaran. Sedangkan adanya pengendalian pada budget kas maka koperasi dapat mengambil tindakan yang efektif guna memanfaatkan kas. Metode yang digunakan untuk menganalisa data antara lain: 1. Analisis Ratio Likuiditas: Ratio lancar, Ratio kas; Ratio Solvabilitas: Ratio Modal Sendiri terhadap Modal Lancar, Ratio harta seluruhnya; Ratio Rentabilitas: Rentabilitas modal sendiri , Rentabilitas Modal Usaha; dan Gross Profit Margin. 2. Analisis Budget kas dengan memperkirakan penerimaan dan pengeluaran kas. Dari hasil analisis dapat diketahui bahwa Koperasi Dwija Tama Jombang menghadapi masalah likuiditas, dimana belum dipenuhinya standart likuiditas koperasi. Pada pengeluaran kas dapat dilihat bahwa biaya-biayanya dari tahun ke tahun semakin meningkat, sedangkan standart koperasi yang belum terpenuhi antara lain rasio solvabilitas dan rasio rentabilitas. Hal ini dapat dilihat pada pengeluaran kas, dan rasio-rasio yang telah ditetapkan koperasi pada tahun 2002-2004. Adapun cara untuk menghindari kegiatan yana tidak terarah dan terkontrol antara lain KP-RI “Dwija Tama” sebaiknya segera menyelesaikan masalah yang dimiliki dengan memenuhi standart rasio yang telah ditetapkan agar posisi koperasi dapat aman dan terjamin kelangsungan hidupnya, sehingga koperasi dapat, menganalisis untuk memberikan masukan dalam melakukan perencanaan kembali agar tidak terjadi lagi pembengkakan pada pengeluaran.

 

3.144.84.155