Date: 18-05-2024 Digital Publication Services : JABM | JAM | ABMR | ABMCS | BLOG

Undergraduate Thesis

PENERAPAN ACTIVITY BASED MANAGEMENT SEBAGAI SALAH SATU ALAT UNTUK MEMINIMALKAN NON VALUE ADDED ACTIVITY SERTA MENINGKATKAN EFISIENSI BIAYA PRODUKSI PADA CV. ASTERINDO

Thesis Detail
Author SHERLYNERA WIDI SUPRAPTO
Student's ID (NPK) A.2001.1.26481 (AKUNTANSI)
Subject MANAJEMEN BIAYA
Keyword ACTIVITY BASED MANAGEMENT,NON VALUE ADDED ACTIVITY,EFISIENSI,PRODUKSI
Page(s) 80
Submit Date 06-03-2007
Lecture(s) SETYO TJAHJONO Drs, AK, MM
-
-
Download PDF

Akses/Download file PDF hanya bisa dilakukan di R. Referensi, Gedung Perpustakaan lantai 2

Abstract

Seiring dengan kemajuan zaman dan teknologi, persaingan dalam dunia usaha untuk memperebutkan pangsa pasar baik untuk menghadapi pesaing dari dalam negeri maupun pesaing dari luar negeri semakin meningkat Oleh karena itu, perusahaan dituntut untuk bisa melakukan kegiatan operasionalnya secara efektif dan efisien untuk bisa mendapat keunggulan yang kompetitif. Selain itu agar perusahaan dapat bertahan dan menguntungkan maka perusahaan juga perlu mengantisipasi faktor dari dalam dan dari luar perusahaan. Perusahaan harus mampu mengklasifikasikan aktivitas-aktivitas pemicu biaya yang dapat ditekan dan dieliminasi. Alat yang dipakai untuk melakukan hal-hal tersebut adalah Activity Based Management (ABM). Activity Based Management (ABM) pada dasarnya menganggap suatu perusahaan terdiri dari pusat aktivitas. Dimana (ABM) itu merupakan suatu sistem yang memfokuskan perhatian manajemen pada aktivitas. Aktivitas-aktivitas yang ada dalam proses produksi adalah aktivitas penambahan nilai (value added activity) dan aktivitas bukan penambahan nilai (non value added activity). Namun disini hanya dibahas mengenai aktivitas-aktivitas tidak bernilai tambah, karena aktivitas ini sebenarnya memegang peranan penting dalam suatu perusahaan dalam meningkatkan laba dan efisiensi biaya produksi. Aktivitas tidak bernilai tambah jika dilaksanakan berakibat menambah biaya yang tidak perlu dan merintangi kinerja, dengan kata lain menimbulkan biaya tidak bernilai tambah. Penelitian dilakukan pada CV. Asterindo, dimana perusahaan ini bergerak dibidang industri pengolahan plastik. Dalam kenyataannya sekarang ini perusahaan belum mampu meningkatkan keunggulan bersaingnya di pasar secara maksimal. Usaha yang dapat dilakukan oleh perusahaan dalam rangka meningkatkan keunggulan bersaing di pasar secara maksimal adalah dengan jalan meminimalkan aktivitas tidak bernilai tambah (non value added activity), karena aktivitas ini sangat penting dalam meningkatkan efisiensi biaya produksi. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui bagaimana perusahaan menggunakan ABM dalam mengidentifikasikan aktivitas tidak bernilai tambah (non value added activity) dan menguranginya guna peningkatan efisiensi biaya produksi sehingga perusahaan mendapatkan keuntungan yang maksimum. Dengan penelitian ini diharapkan dapat membantu perusahaan dalam memecahkan masalah yang dihadapi oleh perusahaan serta memberikan saran-saran yang diharapkan menjadi masukan bagi pimpinan perusahaan, memberi gambaran mengenai penerapan ABM dan mengenai peningkatan efisiensi biaya produksi melalui pengurangan atau penghapusan non value added activity. Sehubungan dengan judul yang telah dikemukakan, maka jenis penelitian sebagai langkah penyusunan skripsi ini adalah studi kasus dengan alasan karena jenis penelitian ini dapat digunakan untuk mengetahui serta mengungkapkan kasus yang terjadi secara terstruktur pada suatu obyek yang diteliti, kemudian menganalisa kasus yang ada, sehingga diharapkan dapat memberikan solusi berupa alternatif pemecahan terhadap masalah yang terjadi pada perusahaan. Peubah yang dianalisa adalah berbagai aktivitas yang mengkonsumsi biaya. Biaya tersebut meliputi : aktivitas penambah nilai, aktivitas bukan penambah nilai, dan biaya produk. Didalam metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, interview, dan dokumentasi. Dalam penelitian ini digunakan Activity Based Management (ABM) sebagai metode analisis untuk meminimalkan aktivitas bukan penambah nilai serta efisiensi biaya produksi dengan cara: menganalisis aktivitas dan pemacu biaya, agar dapat diketahui berapa besar biaya yang dikonsumsi oleh aktivitas-aktivitas tersebut, dan Analisa non value added activity. Dalam melakukan pengelolaan terhadap aktivitas CV. Asterindo yang paling utama dibutuhkan yaitu mengenai informasi aktivitas apa yang dilakukan perusahaan, jumlah konsumsi sumber daya oleh aktivitas dan pemilihan aktivitas yang bernilai tambah dan pengurangan atau eliminasi aktivitas yang tidak bernilai tam

 

52.15.70.191