Date: 18-05-2024 Digital Publication Services : JABM | JAM | ABMR | ABMCS | BLOG

Undergraduate Thesis

ANALISIS SUMBER DAN PENGGUNAAN MODAL KERJA UNTUK MEMPERTAHANKAN LIKUIDITAS DAN PROFITABILITAS(STUDI PADA PT. GUDANG GARAM TBK)

Thesis Detail
Author SAFITRI AMBARWATI
Student's ID (NPK) A.2001.1.26657 (AKUNTANSI)
Subject MANAJEMEN KEUANGAN
Keyword ANALISIS,MODAL KERJA,LIKUIDITAS,PROFITABILITAS
Page(s) 60
Submit Date 06-03-2007
Lecture(s) ALFINUR Drs, MM
-
-
Download PDF

Akses/Download file PDF hanya bisa dilakukan di R. Referensi, Gedung Perpustakaan lantai 2

Abstract

Semakin tajamnya persaingan ekonomi dan bisnis baik di tingkat nasional maupun international dan cepatnya perubahan di segala bidang menyebabkan begitu banyak perkembangan baru di bidang manajemen. Kebutuhan para eksekutif di masa mendatang untuk membuat perencanaan jangka panjang dan mengendalikan roda usahanya secara efektif dan efisien memerlukan parameter nilai untuk menilai sumber dan penggunaan modal kerja yang telah dicapai oleh perusahaan. Sejauhmana dampak pemikiran sumber dan penggunaan modal kerja tersebut terhadap pengambilan keputusan-keputusan. Untuk menilai sumber dan penggunaan modal kerja perusahaan yang benar-benar riil dan adil, serta mampu mempertimbangkan kebutuhan penyandang dana adalah tidak mudah. Parameter yang digunakan untuk mengukur sumber dan penggunaan modal kerja adalah analisis rasio keuangan yaitu analisis likuiditas dan analisis profitabilitas. Penggunaan rasio ini memiliki kelebihan dan keterbatasan tertentu terutama karena angka-angka yang diperoleh dari perhitungan tersebut tidak dapat berdiri sendiri atau diperlukan perbandingan dari tahun-tahun sebelumnya. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan peubah-peubah yang berhubungan dengan analisis rasio keuangan yaitu rasio likuiditas dan rasio profitabilitas. Sedangkan metode yang dipakai untuk mengumpulkan data-data dia tas adalah dokumentasi. Dalam menggambarkan analisis rasio keuangan guna menilai sumber dan penggunaan modal kerja perusahaan, penulis mengambil data dari perusahaan rokok yang tercatat di Bursa Efek Surabaya. Dari hasil penelitian terhadap analisis sumber dan penggunaan dana pada tahun 2002-2003 PT. Gudang Garam Tbk memperoleh sumber pembiayaan sebesar Rp. 2.396.876.000 dimana penggunaan dananya sebesar Rp. 1.964.231.000, terjadi kenaikan dana sebesar Rp. 432.645.000. Sedangkan pada tahun 2003-2004 sumber dananya sebesar Rp. 3.677.096.000 dengan penggunaan sebesar Rp. 2.110.301.000 dan diperoleh kenaikan dana sebesar Rp. 1.566.795.000. Kondisi tersebut menunjukkan bahwa penggunaan dana perusahaan tidak melebihi kapasitas sumber dana yang diperoleh perusahaan sehingga mampu menaikkan modal kerja perusahaan. Secara umum sumber dana dan penggunaan dana yang telah dilakukan oleh perusahaan sudah sangat baik terbukti dengan penggunaan dana yang tidak melebihi kapasitas sumber dana. Kondisi tersebut menunjukkan bahwa perusahaan telah mampu mengelola sumber dana dan penggunaan dana secara efektif dan efisien.

 

18.191.230.106