Date: 04-05-2024 Digital Publication Services : JABM | JAM | ABMR | ABMCS | BLOG

Undergraduate Thesis

ANALISIS FAKTOR MOTIVASI YANG MEMPENGARUHI PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA PT. KRISNA JATI FURNITURE JEPARA

Thesis Detail
Author KRISTINA SARI DEWI
Student's ID (NPK) K.2002.1.26959 (MANAJEMEN)
Subject PERILAKU KEORGANISASIAN
Keyword MOTIVASI, DAN PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN
Page(s) 120
Submit Date 06-03-2007
Lecture(s) -
-
-
Download PDF

Akses/Download file PDF hanya bisa dilakukan di R. Referensi, Gedung Perpustakaan lantai 2

Abstract

ABSTRAKSI Penelitian ini didasarkan pada permasalahan yang dihadapi perusahaan, yaitu: (1) target produksi yang belum tercapai 13,1% pada tahun 2005; (2) adanya penurunan produktivitas tahun 2005 hingga 41 unit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variabel-variabel motivasi terhadap produktivitas kerja karyawan dan untuk mengetahui faktor motivasi yang dominan pengaruhnya terhadap produktivitas kerja karyawan PT. Krisna Jati Furniture Jepara. Hipotesis yang dikemukakan adalah: Hipotesis I : Terdapat pengaruh yang signifikan antara peubah atasan (X1), rekan (X2), sarana fisik (X3), kebijaksanaan dan peraturan (X4), imbalan jasa uang dan non uang (X5) dan jenis pekerjaan (X6) terhadap produktivitas kerja karyawan (Y). Hipotesis II: Peubah imbalan jasa uang dan non uang (X5) mempunyai pengaruh yang dominan terhadap produktivitas kerja karyawan (Y). Populasinya adalah seluruh karyawan bagian produksi yang berjumlah 110 orang, sampel yang digunakan 55 orang dengan metode analisis yang digunakan korelasi berganda, korelasi parsial dan regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peubah X1-X6 secara bersama-sama mempunyai hubungan yang sangat erat dengan peubah terikat Y dengan koefisien R sebesar 0,983 dan kontribusi (sumbangan) sebesar mencapai 96,6% dan sisanya 3,4% dijelaskan oleh faktor lain yang tidak diteliti. Nilai F hitung sebesar 228,213 lebih besar dari F tabel = 2,30 pada probabilitas sebesar 0,000 sehingga keputusan terhadap Ho ditolak dan Ha diterima, dan hipotesis I yang dikemukakan dapat diterima. Dari hasil analisis korelasi parsial dan regresi berganda disimpulkan masing-masing peubah bebas memiliki tingkat keeratan dengan peubah terikat, dan peubah bebas yang paling besar pengaruhnya terhadap peubah terikat adalah peubah imbalan jasa uang dan non uang (X5) karena memiliki koefisien korelasi parsial (0,532) dan koefisien regresi (0,335) terbesar, sehingga hipotesis II yang dikemukakan dapat dibuktikan kebenarannya. Dalam upaya meningkatkan produktivitas kerja karyawan, perusahaan hendaknya memperhatikan faktor motivasi khususnya atasan, rekan, sarana fisik, kebijaksanaan dan peraturan, imbalan jasa uang dan non uang dan jenis pekerjaan karena telah terbukti memiliki pengaruh yang sangat besar (96,6%) terhadap peningkatan produktivitas kerja karyawan.

 

3.137.157.45