Date: 25-04-2024 Digital Publication Services : JABM | JAM | ABMR | ABMCS | BLOG

Undergraduate Thesis

PENGARUH PROFITABILITAS DAN BIAYA OPERASIONAL TERHADAP PAJAK PENGHASILAN BADAN ( STUDIPADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR INDUSTRI PENGOLAHAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PADA TAHUN 2015-2017 )

Thesis Detail
Author ARIYUANA EKA RAHMAWATI
Student's ID (NPK) A.2015.1.33549 (AKUNTANSI)
Subject PERPAJAKAN
Keyword GROSS PROFIT RATIO, OPERATING PROFIT RATIO, BIAYA OPERASIONAL, PAJAK PENGHASILAN BADAN
Page(s) 94
Submit Date 19-03-2019
Lecture(s) Drs.EDI SUDIARTO, MM., Ak, CA.


Download PDF

Akses/Download file PDF hanya bisa dilakukan di R. Referensi, Gedung Perpustakaan lantai 2

Abstract

Pajak merupakan salah satu sumber dana pemerintah untuk pembiayaan pembangunan nasional. Target penerimaan pajak setiap tahun makin meningkat, tetapi realisasi penerimaan pajak belum dapat memenuhi target yang diharapkan pemerintah. Beberapa hal yang menyebabkan belum terpenuhinya target tersebut adalah menurunnya penerimaan PPh Badan. Penyebab terjadinya penurunan Pajak Penghasilan Badan tersebut karena menurunnya tingkat profitabilitas dan meningkatnya biaya operasional perusahaan Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh dari gross profit ratio, operating profit ratio, dan biaya operasional terhadap pajak penghasilan badan secara parsial, dan menjelaskan variabel yang berpengaruh dominan terhadap pajak penghasilan badan. Penelitian ini dilakukan terhadap 14 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2015-2017 dipilih melalui teknik purposive sampling. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji autokorelasi, analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi, dan uji t. Hasil yang diperoleh dari pengujian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa variabel gross profit ratio berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap pajak penghasilan badan, operating profit ratio berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap pajak penghasilan badan, dan variabel biaya operasional berpengaruh secara positif dan dominan terhadap pajak penghasilan badan. Dengan melihat hasil koefisien determinasi (R2) sebesar 0,199 menunjukkan bahwa variabel gross profit ratio, operating profit ratio, dan biaya operasional dapat mempengaruhi pajak penghasilan badan sebesar 20%, sisanya pajak penghasilan badan dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti.

 

3.142.12.240